DEFACE
Deface disini berarti mengubah atau mengganti tampilan suatu website.
Pada umumnya, deface menggunakan teknik Structured Query Language (SQL) Injection.
Teknik ini dianggap sebagai teknik tantangan utama bagi seorang hacker untuk menembus jaringan karena setiap jaringan mempunyai sistem keamanan yang berbeda-bedaserta menunjukkan sejauh mana kemampuan operator jaringan, sehingga apabila seorang hacker dapat masuk ke dalam jaringan tersebut dapat dikatakan kemampuan hacker lebih tinggi dari operator jaringan yang dimasuki. Kelemahan admin dari suatu website juga terjadi pada penyerangan terhadap website..tehnik deface lainnya bisa berupa PHP injection atau tehnik yang memanfaatkan celah system keamanan server alias hole Cross Server Scripting (XXS) yang ada pada suatu situs. XXS adalah kelemahan aplikasi di server yang memungkinkan user atau pengguna menyisipkan baris-baris perintah lainnya.
FAKE LOGIN
fake login atau login palsu adalah cara yang ampuh untuk mengambil identitas ID,e-mail dan password anda.fake login yang paling terkenal adalah pada situs facebook,pengguna facebook yang rata-rata remaja sangat rentan tertipu oleh aplikasi-aplikasi yang tersedia di facebook,anggap saja aplikasi tentang zodiak
atau ramalan.sang hacker hanya membuat aplikasi dan user yang tertipu akan memberikan alamat e-mail dan passwordnya sebagai syarat menggunakan aplikasi tersebut.tidak hanya pada facebook,situs-situs lain juga memiliki FAKE agar user yang salah mengetik alamat URL terjebak di situs FAKE yang dibuat hacker.bagaimana cara membuat situs atau aplikasi FAKE tsb? hanya hacker-lah yang tahu.. :D bahkan situs palsu microsoft pun ada loch,dengan nama mircosoft..
untuk contoh fake login,silahkan download disini ...
http://www.ziddu.com/download/17208119/fakelogin.zip.html
KEYLOGGER
dengan keylogger,seorang hacker bisa mendapatkan berbeagai sumber informasi yang "tertulis" pada keyboard korbannya.ketika komputer korban disusupi program keylogger hacker,segala hal yang korban lakukan dengan keyboard misalnya mengetik surat,login e-mail,login chat dan lainnya bisa tercatat dengan baik,bukan hanya itu keylogger juga memiliki kemampuan mengirim data catatannya itu secara berkala dengan menggunakan e-mail korban yang mengirimkan ke e-mail sang hacker.
TROJAN HORSE
hampir sama dengan keylogger,trojan horse bukan hanya mencuri data,tapi juga merusak sistem komputer dan jaringan,juga me-remote komputer korban seperti mengganti dekstop,melihat layar dekstop aktif,dan sebagainya.dengan antivirus yang baik tehnik hacker yang satu ini bisa dikalahkan.
VULNERABILITY SCANNER
Sebuah Vulnerability scanner adalah alat yang digunakan untuk dengan cepat mengecek komputer pada jaringan untuk diketahui kelemahan.seorang Hacker juga biasanya menggunakan port scanner.port scanner ini adalah alat untuk melihat port pada komputer tertentu untuk mengakses komputer, dan kadang-kadang akan mendeteksi program nomor versinya.firewall melindungi komputer dari penyusup dengan membatasi akses ke port.
CRACK
data yang dicuri hacker biasanya terpassword oleh korban,tapi dengan tehnik crack,password itu bisa diketahui dengan cepat tergantung kerumitan password yang digunakan.Software-software crack yang tersedia bebas di internet memungkinkan hacker dengan mudah membobol password tanpa harus membuat softwarenya sendiri.
dikutip dari berbagai sumber
Artikel ini dibuat oleh Yudha Tri Putra,segala macam bentuk pengcopyan atau menyalin sebagian atau seluruh halaman ini,dapat dikenakan sanksi dan melanggar Hak Cipta Yudha Tri Putra sebagai Blogger
0 komentar:
Posting Komentar